Pages

Subscribe:

Senin, 10 Juni 2013

Drupadi -- gaya Surakarta

Drupadi adalah nama istri Puntadewa, pemimpin Pandawa. Ia adalah anak perempuan Drupada raja Pancala, yang juga dikenal dengan nama Dewi Kresna.
 
Dalam versi Sansekerta, tokoh ini disebut dengan nama Draupadi, Panchali, atau Krishna. Menurut versi ini, ia tidak hanya menikah dengan satu orang saja, tetapi menikah dengan kelima Pandava sekaligus.

Berikut adalah bentuk wayang dari Drupadi sebagai permaisuri Kerajaan Amarta namun berpenampilan sederhana,




----------------------------------------xxxxxxx----------------------------------------


Drupadi saat masih muda dan tinggal di Pancala, memakai gelang dan kalung, belum menerapkan hidup sederhana.
 


----------------------------------------xxxxxxx----------------------------------------


Drupadi tanpa gelung digunakan untuk menggambarkan kehidupan selama masa pembuangan di hutan, di mana ia bersumpah tidak akan memakai gelung sebelum keramas darah Dursasana.




----------------------------------------xxxxxxx----------------------------------------


Salindri adalah wujud Drupadi saat menjalani hukuman penyamaran sebagai pelayan di Kerajaan Wirata. Rambutnya juga tetap terurai tanpa gelung.

Dalam versi Sansekerta, penyamaran Draupadi ini memakai nama Sairandhri.
 


----------------------------------------xxxxxxx----------------------------------------



0 comments: